Tips & Trik

Begini Cara Merekam Telepon WhatsApp di Android dan iOS, Mudah dan Sederhana!

88
×

Begini Cara Merekam Telepon WhatsApp di Android dan iOS, Mudah dan Sederhana!

Sebarkan artikel ini

Cara Merekam Telepon WhatsApp Untuk Pengguna Iphone dan Android

Begini Cara Merekam Telepon WhatsApp di Android dan iOS, Mudah dan Sederhana!

Selain untuk berkirim pesan, salah satu fitur yang aplikasi WhatsApp tawarkan kepada penggunanya adalah telepon atau panggilan suara. Sayangnya, sementara ini belum ada cara merekam telepon WhatsApp. Padahal, fitur ini cukup dibutuhkan agar penggunanya bisa merekam percakapan suara yang penting.

Ini Dia Cara Rekam Telepon WhatsApp di iOS

Merekam percakapan telepon di perangkat iOS memang sedikit lebih rumit jika dibandingkan dengan perangkat Android. Jenis iOS lama memang tidak memperbolehkan aplikasi pihak ketiga untuk mengakses perangkat telepon dan mikrofonnya bersamaan. Tetapi, ada dua cara yang bisa dilakukan untuk mengakalinya.

1. Merekam dengan MacBook

Apabila pengguna iPhone memiliki MacBook, perangkat ini dapat dimanfaatkan untuk merekam telepon WhatsApp. Cara ini ampuh digunakan pada iPhone dengan iOS versi 11 ke bawah. iPhone yang bisa merekam dengan aplikasi recording hanya iOS versi 11 ke atas. Begini langkah-langkahnya:

  • Pengguna dapat menyambungkan iPhone ke MacBook
  • Apabila muncul notifikasi, klik opsi ‘Trust this computer on the iPhone’.
  • Bukalah aplikasi ‘QuickTime’ yang ada pada perangkat MacBook, kemudian klik ‘New Audio Recording’.
  • Klik tanda panah yang ada di sebelah ikon ‘Record’, kemudian pilih iPhone.
  • Setelah itu klik ‘Record’. Pengguna bisa mulai melakukan panggilan telepon dan merekamnya. Jika sudah, klik ‘Stop’.
  • File hasil rekaman akan tersimpan di perangkat MacBook.

2. Merekam dengan Perangkat lain

Bagi yang tidak memiliki MacBook dan ber-iOS 11 ke bawah, cara merekam yang bisa dilakukan adalah merekamnya dengan perangkat lain. Memang terdengar sederhana, namun cara manual inilah yang paling cocok dilakukan untuk mengakali sistem iOS yang ketat.

Sebab, fitur screen recording juga tidak dapat merekam suara percakapan sekalipun fitur tersebut dapat merekam layarnya. Satu-satunya cara mengakali ini adalah dengan mengeraskan percakapannya menggunakan fitur loudspeaker. Lalu pengguna tinggal merekam suara telepon menggunakan handphone atau laptop sampai percakapan selesai.

Begini Cara Merekam Percakapan Telepon WhatsApp di Android

Dibandingkan dengan perangkat iOS, cara merekam telepon WhatsApp perangkat Android lebih fleksibel dan mudah. Tidak perlu perangkat lain untuk merekam percakapan teleponnya. Pengguna Android bisa memanfaatkan aplikasi perekam suara bawaannya atau memakai aplikasi pihak ketiga seperti Call Recorder Cube ACR.

1. Menggunakan Aplikasi Perekam Suara

Pada umumnya, perangkat Android sudah dilengkapi dengan aplikasi perekam suara bawaan. Pengguna bisa merekam apapun termasuk telepon WhatsApp. Jika tidak dilengkapi perekam suara, pengguna bisa mengunduh terlebih dahulu aplikasi perekam suara di Google Play Store. Lantas bagaimana caranya? Berikut langkah-langkahnya:

  • Pilih kontak yang akan dihubungi di aplikasi WhatsApp, sambungkan panggilan.
  • Tutup sejenak aplikasi WhatsApp dan masuklah ke aplikasi perekam suara. Pastikan panggilan tidak sampai tertutup.
  • Klik ‘Record’, kemudian kembalilah ke layar telepon.
  • Nyalakanlah fitur ‘Loudspeaker’ untuk memperoleh hasil rekaman yang lebih jernih.
  • Jangan lupa menyimpan hasil percakapan dan tutuplah aplikasi rekaman setelah panggilan berakhir.

2. Memakai Aplikasi Call Recorder Cube ACR

Opsi lain yang bisa digunakan jika pengguna tidak ingin menggunakan perekam suara bawaan adalah aplikasi bernama Call Recorder Cube ACR. Selain merekam telepon WhatsApp, aplikasi ini juga bisa merekam telepon aplikasi lain seperti Line, Facebook, bahkan Skype. Begini langkah menggunakannya:

  • Aplikasi Call Recorder Cube ACR ini bisa di unduh dan di install di Google Play Store.
  • Akan muncul opsi persetujuan untuk akses mikrofon, daftar kontak, hingga penyimpanan saat pertama kali membuka aplikasi. Berikan izin agar aplikasi ini bisa mengakses perangkat nantinya.
  • Apabila sudah memberi izin, kliklah tombol ‘Grant Permissions’.
  • Jika sudah, pergilah ke aplikasi WhatsApp dan lakukan panggilan. Akan muncul pintasan Call Recorder Cube ACR.
  • Ketuk ikon mikrofon untuk mulai merekam. Apabila panggilan selesai, pengguna bisa mengklik ulang ikon mikrofon. Hasil rekaman akan tersimpan otomatis.

Itulah cara merekam telepon WhatsApp yang bisa dilakukan pengguna sesuai dengan kebutuhan. Dengan menggunakan cara-cara tersebut, merekam untuk keperluan pekerjaan dan keperluan penting lainnya bisa dilakukan dengan mudah. Namun, pengguna harus bijak dalam menggunakan dan tidak menyalahgunakannya untuk kejahatan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *