Ingin tahu bagaimana cara mendapatkan uang dari menonton youtube secara mudah? Simak artikel berikut untuk mengetahui berbagai metode untuk menghasilkan cuan hanya dengan bermodal nonton video youtube.
Saat ini, banyak sekali metode untuk mendapatkan atau menghasilkan uang dengan cara mudah, cepat, dan halal. Salah satu usaha yang dapat dilakukan adalah dengan menonton video youtube.
Namun, untuk menghasilkan uang dari menonton youtube, masih ada beberapa langkah-langkah lain yang harus dilakukan. Cara tersebut bisa melalui link atau situs yang pastinya aman dan terpercaya, berikut daftarnya.
1. Lewat Aplikasi TV-TWO
Metode atau cara pertama guna menghasilkan uang dari menonton youtube adalah melalui aplikasi TV-TWO. Aplikasi TV-TWO hingga saat ini dipercaya sebagai platform penghasil uang dengan menonton video youtube.
Pengguna bisa menggunakan aplikasi tersebut dengan tenang, karena TV-TWO merupakan aplikasi resmi yang disediakan pihak Google. Masyarakat tentunya bisa mengunduh aplikasi TV-TWO melalui PlayStore, berikut caranya:
- Instal aplikasi TV-TWO melalui PlayStore.
- Jika sudah, buka aplikasi dan mulailah menjelajah video youtube mana yang ingin ditonton. Video tersebut tentunya akan menghasilkan poin, dan poin inilah yang nantinya akan ditukar menjadi uang.
- Apabila sudah terkumpul banyak, klik Wallet untuk melakukan transaksi penukaran poin menjadi uang.
2. Melalui Web Swagbucks
Jika pada penjelasan sebelumnya, masyarakat harus menginstal aplikasi terlebih dahulu, maka pada metode kedua ini hanya perlu menjelajahi sebuah web. Untuk cara mendapatkan uang dari menonton youtube yang kedua ini tentu lebih simpel dan lebih mudah diterapkan.
- Bukalah situs Swagbucks pada browser di ponsel.
- Buatlah akun dengan menggunakan email atau pun lewat akun Google ponsel.
- Klik menu ‘Discover’ (menu ini biasanya terletak di bagian kiri), untuk memilih video mana yang ingin ditonton.
- Bukan hanya menonton video youtube, masyarakat juga bisa melakukan survei untuk mendapatkan uang melalui situs tersebut.
3. Lewat Baymack
Sama seperti metode yang pertama, Baymack merupakan aplikasi yang juga dilengkapi dengan situs untuk menonton youtube. Bukan hanya menonton, pengguna juga bisa menghasilkan uang dengan mudah.
Untuk menggunakan aplikasi Baymack, lihatlah langkah-langkah di bawah ini. Jangan sampai terlewat, agar uang yang telah dihasilkan bisa diproses dan ditarik ke rekening pengguna.
- Instal dan buka aplikasi Baymack yang telah terpasang pada ponsel.
- Buka aplikasi Baymack dan lakukan pendaftaran akun. Pendaftaran akun ini sangat penting, karena hal tersebut berhubungan dengan pencairan uang.
- Jika sudah melakukan registrasi, maka akun tersebut sudah siap untuk digunakan.
- Pilihlah video dengan genre yang disenangi/favorit. Karena semakin banyak video yang ditonton, maka uang yang bisa dicairkan juga semakin banyak.
4. Situs Watch2Earn
Watch2Earn adalah sebuah situs yang menyediakan layanan penghasil uang hanya bermodalkan dengan menonton video youtube. Situs ini dapat diakses oleh semua orang dan pastinya aman digunakan.
Selain itu, situs Watch2Earn juga menyediakan metode pembayaran yang beragam. Sehingga, masyarakat yang ingin mencairkan dana tidak perlu merasa khawatir.
- Masuk pada aplikasi pencarian, lalu ketik Watch2Earn.
- Lakukan pendaftaran atau registrasi akun.
- Apabila proses tersebut telah selesai, buka kembali situs Watch2Earn dan pilih video yang ingin ditonton.
- Lakukan penarikan uang apabila fee yang dihasilkan telah mencapai batas. Hal ini untuk menghindari dana terpotong atau berkurang karena sistem.
Itulah beberapa cara mendapatkan uang dari menonton youtube yang dapat diterapkan di rumah. Jangan lupa untuk selalu mencari informasi terkait keamanan, keaslian, serta legalitas dari aplikasi atau situs di atas, melalui sumber terpercaya.