Untuk semua orang yang ingin membangun channel YouTube, penting sekali untuk tahu cara mendaftar akun YouTube ke AdSense. Bisa dibilang bahwa AdSense merupakan salah satu pendapatan utama seorang pemilik channel. Selain itu, apabila akun sudah didaftarkan masuk ke AdSense, maka pemilik channel dapat mengambil hasil komersil.
Mengenal AdSense
Sebelum membahas lebih jauh, mari kenali dahulu apa itu AdSense. Jadi, AdSense merupakan salah satu cabang Google yang bergerak dalam bidang periklanan. AdSense digunakan oleh pemilik situs untuk memasang iklan yang kemudian akan diakses oleh pengunjung situs.
Pemilik channel dapat menghasilkan uang dari per jumlah lihat iklan oleh pengunjung. Namun ada juga AdSense yang bertipe bayaran akan diberikan sebanyak pengunjung yang menonton iklan hingga habis. Jadi secara garis besar, ada dua jenis tipe AdSense yang utama.
Syarat Akun yang Bisa Didaftarkan ke AdSense
Untuk bisa mendapatkan AdSense, ada hal yang harus dipenuhi sebuah akun terlebih dahulu. Syarat ini diajukan karena memang AdSense tidak dapat diraih oleh channel yang asal daftar saja. Ada sejumlah syarat utama atau ketentuan dasar yang harus diraih, yaitu:
1. Akun Sudah Terverifikasi
Syarat pertama yang harus diikuti untuk memiliki AdSense adalah akun yang terverifikasi. Akun yang sudah berhasil diverifikasi artinya akun tersebut sudah resmi daftar menjadi keanggotaan YouTube. Selain itu, akun yang terverifikasi juga memiliki lisensi penting yang masuk dalam hitungan.
Untuk itu, pemilik channel harus memastikan bahwa akun yang dimiliki telah diverifikasi. Melakukan verifikasi akun bisa dikerjakan sendiri dan bisa melalui ponsel saja. Pastikan verifikasi telah berhasil total sebelum mendaftar ke AdSense.
2. Jam Tayang Channel Sudah Mencapai Angka 4000
Syarat selanjutnya yang harus dipenuhi untuk mendaftar AdSense adalah jumlah jam tayang. Pada aturan AdSense, syarat jam tayang yang harus dipenuhi adalah 4000 jam tayang selama satu tahun. Apabila pemilik channel berhasil mencapai minimal jam tayang sebanyak itu, maka AdSense berhak didapatkan.
Untuk bisa mencapai angka sebanyak itu, pemilik channel pun harus menimbang beberapa hal penting. Misalnya rajin upload konten, membuat konten yang sesuai dengan algoritma YouTube atau target penonton. Jangan lupa juga untuk mempromosikan akun YouTube agar lebih mudah mendapat banyak jam tayang.
3. Jumlah Minimal Subscriber Adalah 1000
Kemudian, jumlah subscribe juga ikut menjadi syarat mendaftar AdSense. Jumlah subscribe minimal yang diminta adalah 1000 akun. Apabila lebih banyak jumlahnya maka akan semakin bagus dan cepat mendapatkan AdSense.
Untuk mendapatkan jumlah subscribe sebanyak itu, hal yang harus dilakukan sama. Konsisten membuat konten adalah kuncinya. Tidak lupa juga untuk mempromosikan channel ke platform lain.
Langkah Mendaftarkan akun YouTube ke AdSense
Apabila ketiga syarat di atas sudah dipenuhi, kini pemilik channel harus tahu cara mendaftar akun YouTube ke AdSense. Untuk bisa mendapatkan lisensi AdSense, ada beberapa langkah yang harus dilakukan.
Sejatinya, mendaftar AdSense adalah hal yang mudah. Agar lebih paham, silakan simak dahulu langkah pendaftarannya berikut ini:
- Akses sebuah aplikasi browser yang ada di perangkat. Agar memudahkan proses, disarankan menggunakan Google Chrome saja.
- Ketikkan halaman website YouTube secara manual di kotak pencarian link. Tunggu sampai halaman YouTube terakses.
- Login ke dalam akun YouTube yang ingin dibuat menjadi akun monetisasi.
- Cari menu YouTube studio, setelah ditemukan, akses ke dalam menu tersebut.
- Klik menu monetisasi akun.
- Isi formulir yang dibutuhkan untuk memonetisasi akun. Prosesnya cukup panjang dan detail.
- Lakukan konfirmasi email.
- Setelah video yang diunggah terdapat ikon dolar, itu berarti akun sudah selesai melalui proses.
Begitulah secara singkat cara mendaftar akun YouTube ke AdSense yang benar. Ingat, setelah akun berhasil mendapat AdSense, pemilik channel bebas mengatur jumlah iklan dan penempatan iklan di sepanjang video. Namun, pemilik channel juga harus rajin upload video agar pemasukan bisa seimbang.