Menyimpan berbagai hal seperti dokumen atau foto di Google Drive selain aman juga mudah diakses. Cara memindah foto ke Google Drive wajib dimengerti agar bisa memanfaatkan fitur penyimpanan cloud ini dengan tepat.

Google Drive sudah diintegrasikan kemana saja, tak terkecuali ke dalam perangkat telepon pintar Android. Sistem penyimpanan tersebut bahkan bisa dikombinasikan dengan Gmail yang otomatis memperoleh 15GB gratis untuk kapasitas penyimpanan.

Cara Memindahkan Foto ke Dalam Google Drive Secara Manual

Koneksi internet stabil dan kencang adalah hal yang harus ada jika ingin memindahkan file foto ke Google Drive. Internet diperlukan dalam kegiatan ini karena sebenarnya pemindahan foto tersebut adalah sebuah proses mengunggah. 

Layaknya mengunggah file ke dalam suatu platform pada umumnya, pengguna akan memanfaatkan sinyal internet. Dalam hal ini yaitu bisa dilakukan melalui perangkat smartphone dan juga laptop maupun PC, sesuai dengan file tersebut sebelumnya tersimpan.

1. Memindahkan Foto ke Dalam Google Drive dari Telepon Pintar

Cara memindah foto ke Google Drive dengan manual yaitu dilakukan dengan memilih atau menyeleksi foto yang akan dipindah. Apabila foto tersebut ada di penyimpanan perangkat smartphone, maka langkah detailnya yaitu: 

  • Download dan pasanglah aplikasi terkait di perangkat smartphone kemudian jalankan dengan tab ikon dari aplikasi Google Drive.
  • Pada halaman awalnya pengguna akan langsung menemui tampilan yang bertuliskan tab My Drive, pada tab tersebut tekanlah tanda tambahkan yang diwakili ikon +.
  • Setelah itu tekanlah tombol khusus untuk Upload, pengguna pun akan diarahkan pada halaman untuk menambahkan foto maupun file.
  • Pilihlah foto satu persatu atau bisa juga dengan melakukan seleksi banyak foto sekaligus yang memang dikehendaki untuk masuk dalam Google Drive. 
  • Setelah foto terpilih tekanlah opsi pilih yang letaknya ada di kanan atas layar lalu tunggu sampai foto selesai di upload. 

2. Memindahkan dari Laptop

Tidak hanya di perangkat smartphone saja, pengguna juga terkadang menyimpan foto-fotonya di perangkat laptop maupun PC. Memindahkan foto yang ada di laptop atau PC caranya akan sedikit berbeda dari yang dari smartphone, inilah langkahnya:

  • Akseslah situs drive.google.com melalui kotak alamat browser favorit yang ada di perangkat. 
  • Setelah itu lakukan login dengan akun Google agar halaman menunya ditampilkan. 
  • Bukalah fitur Windows Explorer lalu cari dan tentukan foto untuk dipindahkan, seleksi foto-foto tersebut lalu gunakanlah kursor untuk menarik foto dan masukkan ke Google Drive dan selesai.

Cara Memindahkan Foto ke Google Drive Secara Otomatis

Beberapa pengguna mungkin akan merasa repot jika harus melakukan pemindahan manual apalagi jika fotonya terlampau banyak. Untungnya terdapat cara otomatis yang tidak mengharuskan pengguna memilih atau menyeleksi foto satu persatu.

  • Unduh dan pasanglah aplikasi yang bernama Google Drive dan juga Google Photos di perangkat.
  • Setelah selesai bukalah aplikasi Google Photos terlebih dahulu kemudian pilihlah icon profil pada kanan atas aplikasi. 
  • Selanjutnya tab opsi Setelan Foto, maka setelan Google foto pun akan terbuka dengan otomatis, lanjutkan dengan memilih perintah Pencadangan serta Sinkronisasi. 
  • Kemudian aktifkan opsi dari pencadangan otomatis, pada halaman ini pengguna bisa melakukan sebuah pengaturan mengenai kualitas foto unggahan Google Drive.
  • Pengaturan tersebut juga terkait jaringan yang digunakan ketika melaksanakan pencadangan. 
  • Setelah pengaturan selesai, maka pencadangan dengan otomatis ini telah selesai diaktifkan,sehingga semua foto yang ada di perangkat tersebut akan tersimpan dengan otomatis pada G-Drive. 

Demikianlah cara memindah foto ke Google Drive, pada cara manual foto-foto yang belum dipindahkan tidak akan tersimpan di Google Drive. Sedangkan dengan cara otomatis foto pengguna akan langsung tersimpan tanpa kembali melakukan pengaturan tersebut.