Bermain game memang menyenangkan, tetapi jika kalah dari lawan tentunya akan membuat kesal. Bagi yang gemar bermain game Mobile Legends, ada baiknya untuk mengetahui rahasia Mobile Legends agar dapat memenangkan pertandingan.
Game satu ini bukan hanya soal kecepatan tangan memainkan kontrol saja. Tetapi juga memerlukan strategi-strategi khusus supaya bisa menang ketika war dan mendapatkan poin lebih banyak dari lawan. Sebaiknya perhatikan dan ikuti beberapa rahasia berikut supaya nanti bisa menang.
1. Menguasai Hero
Memainkan hero di Mobile Legends sendiri bukanlah hal mudah untuk dilakukan. Meskipun tingkat kesulitan pada hero yang dimainkan rendah, jika tidak menguasai hero tersebut tentu akan sulit memenangkan perlawanan.
Oleh sebab itulah pemain diharuskan untuk menguasai hero yang akan digunakan ketika bertanding di mode rank, classic, atau mode lainnya. Usahakan setidaknya menguasai beberapa hero di setiap kategorinya. Dengan begitu, kesempatan untuk memenangkan pertandingan semakin di depan mata.
2. Menyerang Bersamaan
Ketika melawan musuh sendirian dirasa terlalu berat, maka bisa dilakukan secara bersamaan. Ajaklah satu atau dua teman untuk menyerang hero lawan yang sudah OP. Jadi, musuh nantinya akan sedikit kesulitan dan berakhir dengan kekalahan.
3. Memilih Item yang Tepat
Jika ingin mendapatkan kemenangan di mode rank, pastikan memilih item build yang tepat. Bisa jadi hero yang digunakan memang memiliki daya serang tinggi, akan tetapi pertahanannya sangat minim. Ketika sedang war, bisa jadi hero yang digunakan akan cepat kalah.
Maka dari itulah pemilihan item pertahanan yang tepat sangat dianjurkan. Selain itu, pastikan juga bahwa item build lain yang dipilih benar-benar tepat dan membuat hero jadi tidak terkalahkan. Dengan begitu kemenangan akan semakin mudah diraih.
4. Mengelola Emosi dengan Baik
Selain itu rahasia Mobile Legends lain yang harus diperhatikan dengan baik adalah mengendalikan diri. Saat bermain pastinya akan menemui hal-hal yang membuat emosi. Mulai dari performa tim yang kurang baik, lawan terlalu kuat, sampai buff diambil teman atau lawan.
Dalam hal ini pemain harus bisa benar-benar mengendalikan diri supaya tidak kecolongan turret, poin, dan lainnya. Usahakan untuk tetap bermain dengan kepala dingin jadi bisa mengendalikan permainan dan membuat strategi lebih bijak.
5. Menghindari AFK saat Permainan
Harus diketahui dengan baik terlebih dahulu bahwa game Mobile Legends ini dimainkan secara live. Yang artinya tidak bisa di skip terlalu lama atau akan mendapatkan peringatan. Sebagai contohnya meninggalkan tombol kontrol selama 2 menit akan mendapatkan notifikasi peringatan.
Apabila terlalu lama meninggalkan atau keluar permainan maka akan dianggap AFK dan dampaknya akan buruk pada kredit score. Tidak hanya itu saja, teman satu tim bisa melaporkan ke pihak developer dan nantinya akan dikenai teguran.
6. Mengupgrade Emblem
Hal lain yang harus dilakukan pemain ketika memainkan game Mobile Legends adalah melakukan upgrade emblem. Dengan melakukan upgrade ini bisa membantu hero menjadi lebih kuat ketika harus bertarung dengan lawan. Contohnya, memakai hero Nana maka emblem mage perlu ditingkatkan.
Usahakan semua emblem yang ada di dalam game ini secara terus menerus di upgrade. Sebab hal ini menjadi salah satu penentu kemenangan ketika sedang bertanding di berbagai mode, terlebih mode rank.
Demikianlah beberapa rahasia Mobile Legends yang bisa diterapkan supaya menang terus ketika melawan musuh. Kedengarannya memang sederhana, tetapi jika pemain pemula dan lawas menerapkan hal ini tentunya akan sangat menguntungkan.