Games

Begini Cara Menghapus Akun Hago, Anti Rumit

1382
×

Begini Cara Menghapus Akun Hago, Anti Rumit

Sebarkan artikel ini

Cara Menghapus Akun Hago

Begini Cara Menghapus Akun Hago, Anti Rumit

Berbagai macam permainan yang bisa dengan mudah diunduh pengguna pada ponselnya seringkali menyertakan akun, salah satunya adalah game Hago. Cara menghapus akun Hago juga terkadang menjadi keputusan yang diambil pengguna pada beberapa waktu kemudian.

Aplikasi Hago biasanya diakses online dan bisa dimainkan secara individu maupun tim dan memiliki beragam game di dalamnya. Oleh karena itu, dapat dijadikan sebagai media pertemanan online juga. Namun, jika pengguna ingin menghapusnya, caranya yaitu:

Cara Menghapus Akun Hago yang Tidak Terhubung Aplikasi Lain

Jika akun Hago tidak terhubung dengan aplikasi lain, tentu semakin cepat dan memudahkan untuk melakukan penghapusan. Pengguna tidak perlu memutuskan keterikatan akun tersebut satu sama lainnya terlebih dahulu seperti cara berikut ini:

1. Melalui Pesan Email

Cara menghapus akun Hago yang dilakukan melalui pesan email, dapat bersifat permanen. Nantinya, pesan permohonan penghapusan akun dikirimkan pada pengembang Hago melalui email tersebut. Langkahnya adalah:

  • Buka Email. Pengguna bisa membuka emailnya dan menuliskan pesan baru ke penerimanya yang merupakan pengembang Hago melalui alamat emailnya [email protected]
  • Lengkapi isi pesan. Tuliskan pesan permohonan penghapusan akun Hago dan lengkapi isi pesan tersebut dengan data diri yang diperlukan seperti ID atau username dari akun Hago pengguna.
  • Tunggu konfirmasi. Setelah mengirim email tersebut, pengguna bisa menunggu balasan konfirmasi dari pihak yang bersangkutan, untuk langkah serta informasi selanjutnya terkait penghapusan akun Hago.

2. Melalui Pengaturan Ponsel

Melakukan penghapusan akun melalui pengaturan ponsel dapat dilakukan dengan mudah oleh pengguna. Cara ini juga tergolong praktis dan cepat karena langsung melakukan uninstall dengan langkah sebagai berikut:

  • Buka Hago. Pengguna yang ingin terlebih dahulu menghapus data pada profil akun Hago, dapat membuka aplikasi tersebut. Lalu menuju menu pengaturan profil untuk mengganti atau menghapus informasi profil akunnya.
  • Pilih menu pengaturan ponsel. Kemudian, pengguna bisa beralih memilih menu pengaturan ponsel dan klik bagian manajemen/manajer aplikasi.
  • Hapus instalan. Pada aplikasi yang terinstall, pilih Hago dan klik pilihan “hapus instalan”. Pengguna juga dapat menghapus data & cache dari aplikasi tersebut.

Cara Menghapus Akun  Hago yang Terhubung dengan Aplikasi Lain

Beberapa game yang diakses secara online biasanya bisa juga dihubungkan dengan Aplikasi lain atau log in akun menggunakan akun sosial media, salah satu contohnya adalah Facebook. Jika game tersebut terhubung dan ingin dihapus, langkahnya adalah:

  • Buka Facebook. Pengguna dapat membuka akun Facebooknya yang terhubung dengan akun game, termasuk Hago.
  • Pilih setting/pengaturan. Setelah masuk ke akun Facebook pengguna, pilih menu setting/pengaturan dengan melakukan klik pada Ikon garis tiga.
  • Klik menu aplikasi & situs web. Kemudian, scroll hingga menemukan menu aplikasi & situs web, lalu klik dan lanjutkan memilih menu “diakses menggunakan Facebook”.
  • Pilih aplikasi/game yang ingin dihapus. Saat terlihat tampilan beberapa aplikasi/game maupun situs web lainnya yang terhubung dengan Facebook, pilih aplikasi/game yang ingin dihapus, misalnya dalam hal ini adalah Hago.
  • Lihat menu “kadaluarsa”. Jika pada menu “aktif” tidak tampil aplikasi/game yang dimaksud, cari dan lihat pada menu “kadaluarsa” di bagian berikutnya.
  • Selesai. Ketika telah selesai memilih, klik pada pilihan penghapusan dan tekan menu “Hapus”. Aplikasi/akun game tersebut pun telah terhapus dan tidak terhubung lagi dengan Facebook.

Dengan mengetahui beberapa cara menghapus akun Hago, pengguna dapat melakukan pilihan tersebut jika sudah tidak ingin memainkannya lagi. Penghapusan game tersebut oleh pengguna bisa memiliki manfaat tersendiri seperti memberikan ruang penyimpanan yang lebih banyak lagi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *