Vivo menawarkan keluaran yang dibanderol dengan harga terjangkau namun kualitas sangat memukau. Sebelumnya, Vivo telah hadir dengan seri V, saat ini merk tersebut meluncurkan tipe baru berupa V20 SE. Harga yang ditawarkan sekitar Rp 1 jutaan.
Spesifikasi Lengkap Vivo V20 SE
Dibandingkan dengan pesaingnya yang berharga Rp 4 jutaan, Vivo tipe ini tergolong cukup unggul. Kelebihan dari V20 SE sebenarnya meliputi beberapa hal mulai dari baterai hingga kamera. Berikut ulasan singkat mengenai Vivo tipe V20 SE:
1. Kamera Triple
Sama dengan beberapa tipe pendahulunya, Vivo tipe V20 SE dibekali dengan kamera tripel. Keberadaan kamera tripel tersebut sangat menunjang aktivitas fotografi yang dilakukan oleh seseorang. Kamera utama pada Vivo tipe V20 SE mempunyai resolusi sekitar 48 MP.
Selain mempunyai kamera utama, V20 SE juga dibekali dengan kamera makro dengan resolusi 8 MP dan kamera kedalaman dengan resolusi 2 MP. Pemotretan yang dilakukan saat siang hari membuat gambar tampak sangat jernih. Sementara saat malam hari, kamera Vivo tipe V20 SE bisa menangkap cahaya penuh.
2. Baterai
Sama dengan tipe Vivo lainnya, tipe V20 SE memiliki kapasitas baterai yang cukup besar. V20 SE sudah mengusung baterai dengan kapasitas mencapai 4.100 mAh. Walaupun tidak mengusung kapasitas 5.000 mAh, baterai dari V20 SE tergolong sangat awet.
Anda juga bisa memanfaatkan keberadaan mode hemat daya agar pengguna ponsel jauh lebih leluasa. Pengisian daya dari ponsel Vivo tipe V20 SE tergolong sangat cepat. Hal ini membuat pengguna bisa meluangkan sedikit waktu untuk charger sebelum bepergian jauh.
3. Layar OLED
Berbeda dengan beberapa varian Vivo kebanyakan, V20 SE justru memiliki layar dengan panel OLED. Kebanyakan, Vivo mengusung panel IPS LCD. Keberadaan panel tersebut justru mampu membuat baterai tahan lama. Hal ini disebabkan lantaran panel OLED tidak memiliki kecerahan yang tinggi. Layar OLED juga sangat aman untuk mata.
Ukuran dari ponsel V20 SE sekitar 6,64 inchi dengan mengusung layar Full HD. Layar Vivo V20 SE memiliki akurasi yang tergolong sangat luas. Pada bagian layar juga, Vivo tipe V20 SE juga sudah dibekali dengan sidik jari yang membuat keamanan terjamin.
4. Pengisian cepat 33 W
Selain mempunyai kapasitas baterai yang tergolong cukup tinggi, Vivo tipe V20 SE rupanya disokong oleh pengisian cepat. Kemampuan pengisian cepat pada ponsel ini mencapai 33 W. Hal itu membuat Anda bisa mendapatkan baterai penuh dalam waktu satu jam.
Dibandingkan dengan ponsel yang dibanderol dengan harga tinggi, kemampuan charger ini tergolong sangat unggul. Anda juga hanya memerlukan charger hp 1 kali dalam sehari untuk pemakaian normal.
Nah itulah ulasan singkat mengenai Vivo V20 SE yang bisa Anda dapatkan melalui pembelian. Bodi dari ponsel ini tergolong sangat ringan sehingga nyaman jika digengam ataupun diletakkan di saku.
