Gadget

4 Rekomendasi HP Flip dari Samsung hingga Vivo

145
×

4 Rekomendasi HP Flip dari Samsung hingga Vivo

Sebarkan artikel ini

Daftar Rekomendasi HP Flip Cocok Untuk Kamu Miliki

4 Rekomendasi HP Flip dari Samsung hingga Vivo
Daftar Rekomendasi HP Flip Cocok Untuk Kamu Miliki

Rekomendasi HP flip menawarkan desain yang unik dan canggih, simak daftarnya berikut dari Samsung hingga Vivo.

Tak hanya punya keunggulan di bagian desainnya, HP flip juga memiliki fungsi kepraktisan bagi penggunanya.

Daftar Rekomendasi HP Flip Cocok Untuk Kamu Miliki

Berikut daftar rekomendasi HP flip dengan harga mulai dari Rp12 jutaan yang terdiri dari merk Samsung hingga Vivo.

Samsung Galaxy Z Fold4

Rekomendasi HP flip yang pertama yaitu Samsung Galaxy Z Fold4 yang menyempurnakan kekurangan dari Galaxy Z Fold3.

Spesifikasi dari Samsung Galaxy Z Fold4 yaitu layar dalam berukuran 7,6 inci (Foldable Dynamic AMOLED 2X, 1812 x 2176, 120Hz).

Layar luarnya berukuran 6,2 inci (Dynamic AMOLED 2X, 904 x 2316, 120Hz) dengan durabilitas layar lebih baik dari Z Fold3.

HP lipat ini menggunakan processor CPU octa-core clockspeed hingga 3,2 GHz; chipset Snapdragon 8 Plus Gen 1 (4 nm).

Memori internalnya sebesar 256 GB, 512 GB, 1 TB; RAM 12GB; baterai 4.400 mAh, fast charging dengan kabel 25 watt, fast charging nirkabel 15 watt.

Kamera belakang yang disematkan 50 MP (f/1.8), Dual Pixel AF, OIS Ultrawide 12 MP (f/2.2) Kamera telefoto 10 MP (f/2.4).

Kamera belakang dari HP yang dibanderol Rp23.214.000 – Rp26.999.000 ini yakni 10 MP (f/2.2) dan 4 MP (f/1.8).

Samsung Galaxy Z Flip4

Berikut spesifikasi lengkap dari Samsung Galaxy Z Flip4 yang dijual seharga Rp12.214.000 hingga Rp14.999.000.

Layarnya 6,7 inch Dynamic AMOLED 2X, FULL HD+ (2640 x 1080 pixels) panel Dynamic AMOLED; resolusi FHD+.

Chipset Snapdragon 8+ Gen 1 dengan RAM 8GB, memori internal 128/256/512GB, dan baterai 3,700mAh fast-charging 25W.

HP dengan CPU octa-core clockspeed hingga 3,2 GHz ini dibekali kamera depan 10MP (f/2.4, 1.22 μm FF).

Kemudian kamera belakangnya Dual Cam, 12 MP Wide (f/1.8, 1.8 μm, OIS) + 12 MP Ultra-Wide (f/2.2, 123° 1.12 μm).

Vivo X Fold

Vivo X Fold juga ikut mengeluarkan varian HP lipat yang disebut menjadi pesaing Samsung Galaxy Z Fold.

Layarnya AMOLED 6,53 inci dan AMOLED E5 8,03 inci di bagian dalamnya, resolusi 1800 x 2200 px (kecepatan 120 Hz dan HDR10+).

HP flip yang dibanderol sekitar Rp20,3 juta ini disebut memiliki performa dan spesifikasi yang mumpuni seperti:

  • Processor: Qualcomm SM8450 Snapdragon 8 Gen 1
  • GPU: Adreno 730
  • RAM : 256GB 12GB RAM, 512GB 12GB RAM
  • Kamera belakang : Primary: 50MP f/1.75, Secondary: 48MP ultra-wide, Tertiary: 12MP portrait camera, Quaternary: 8MP persicope camera with 5x optical zoom
  • Kamera depan: 16MP f/2.45 (outside), 16MP f/2.45 (inside)
  • Baterai: Li-Po 4600 mAh

Huawei Mate Xs

Rekomendasi HP flip atau HP lipat lainnya yaitu Huawei Mate Xs berlayar OLED dengan rincian spesifikasi:

  • Harga baru: Rp33.300.000-Rp44.999.000
  • Layar terbuka: 8 inci;
  • Layar tertutup: 6,6 inci (layar utama); 6,38 inci (layar sekunder);
  • CPU: HUAWEI Kirin 990 5G
  • Prosesor Octa-core 2 x Cortex-A76 Berbasis 2,86 GHz + 2 x Cortex-A76 Berbasis 2,36 GHz + 4 x Cortex-A55 1,95 GHz
  • GPU: 16-Core Mali-G76
  • Memori: 8 GB RAM + ROM 512 GB
  • Baterai: 4.500 mAh (Nilai Khas) SuperCharge (Maks 55 W)
  • OS: EMUI 10.0.1 (Based on Android 10)
  • Kamera belakang dan depan: Leica Quad Camera 40 MP (Lensa Sudut Lebar, bukaan f/1.8) + 16 MP (Lensa Sudut Lebar Ultra, bukaan f/2.2) + 8 MP (Telefoto, bukaan f/2.4, OIS), HUAWEI Kamera Waktu Penerbangan (TOF).

 Akhir Kata

Itulah 4 rekomendasi HP flip dari Samsung, Vivo, hingga Huawei yang bisa menjadi pertimbangan untuk kamu beli.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *