Bluetooth merupakan jenis teknologi tanpa kabel, yang diciptakan untuk tujuan layanan komunikasi dalam bentuk data atau gelombang secara real-time. Tidak hanya berupa aplikasi bawaan, berikut juga tersedia aplikasi bluetooth untuk pc windows 10 yang memiliki fungsi serupa.
Beberapa aplikasi bluetooth yang diciptakan ini tentunya untuk mempermudah layanan serupa. Mengingat jika biasanya bluetooth bawaan sering hang atau gagal dalam melakukan koneksi ke perangkat lain.
Inilah 6 aplikasi bluetooth yang direkomendasikan, untuk digunakan pada pc dengan windows 10. Pasang aplikasi berikut jika koneksi pada perangkat pembaca terganggu.
1. Intel Wireless Bluetooth
Diketahui dari namanya, aplikasi ini tentu sudah dapat dijadikan rekomendasi tanpa harus menguliknya lebih dalam lagi. Ya, Intel Wireless Bluetooth adalah salah satu aplikasi bluetooth terkemuka, yang dapat dipasang di perangkat pc windows 10, atau pun versi di atasnya.
Kemampuan aplikasi tersebut dalam memindai serta menghubungkan perangkat, sudah terbukti dengan baik. Untuk mengunduhnya, pengguna setidaknya harus memiliki versi windows 10 32bit atau 64bit.
2. WIDCOMM Bluetooth
Tak hanya windows 10, WIDCOMM Bluetooth nyatanya juga bisa loh dijalankan pada pc dengan windows 8. Kemampuan ini menjadi penanda bahwa WIDCOMM Bluetooth merupakan aplikasi yang bagus dan hebat.
Kelebihan dari aplikasi ini, selain memiliki tingkat kecepatan koneksi yang stabil, juga menawarkan kemampuan untuk memprivasi jaringan. Privasi ini tercipta oleh fitur enkripsi yang juga terikat di dalamnya.
3. BlueSoleil
Bukan hanya mendukung untuk perangkat pc saja, BlueSoleil adalah aplikasi bluetooth yang multifungsi. Hal ini dikarenakan, BlueSoleil dapat dihubungkan ke dalam beberapa jenis perangkat seperti BCSP, UART, USB, dan PCMCIA.
Aplikasi ini cukup cepat untuk dijalankan dan dihubungkan pada perangkat lain. Bahkan, hitungan waktunya hanya memakan waktu beberapa detik saja. Cukup mengejutkan bukan?
4. Bluetooth File Transfer
Bluetooth File Transfer merupakan aplikasi bluetooth untuk pc windows 10 yang mengedepankan sisi visual. Dengan tampilan yang cukup menarik, aplikasi ini cukup banyak peminatnya.
Selain visual, aplikasi ini tentunya juga memiliki kemampuan yang cukup mumpuni. Adapun beberapa keunggulannya seperti:
- Melihat file yang ditransfer.
- Mengelola file hasil transfer.
- Thumbnail (video, gambar, hingga audio).
- Tidak membebani perangkat pengguna.
5. Bluetooth View
Aplikasi selanjutnya yang juga tak kalah hebat adalah Bluetooth View. Salah satu kelebihan aplikasi ini yang tidak dimiliki oleh beberapa aplikasi sebelumnya adalah fitur yang bisa tetap nyala di latar belakang.
Dengan fitur tersebut tidak memerlukan effort atau usaha lebih untuk menunggu proses konektivitas dengan perangkat lain lewat layar utama. Sehingga, pekerjaan yang dilakukan oleh pengguna juga jadi lebih cepat dan efisien.
6. Bluetooth Driver Installer
Ingin menyelesaikan permasalahan koneksi bluetooth di pc windows 10 dalam hitungan detik? Aplikasi Bluetooth Driver Installer dapat dijadikan pilihan dan solusinya.
Bluetooth Driver Installer merupakan aplikasi yang ramah untuk dipasangkan dengan pc windows 10. Adapun beberapa kelebihan aplikasi ini secara garis besar yaitu sebagai berikut:
- Fitur-fiturnya ringan, sehingga tidak membebani perangkat.
- Mendukung segala jenis perangkat yang dimiliki oleh pengguna.
- Dapat melakukan pemulihan file secara aman.
- Bisa diandalkan dalam kondisi darurat.
Itulah 6 aplikasi bluetooth yang direkomendasikan untuk digunakan pada windows 10. Beberapa aplikasi bluetooth untuk pc windows 10 di atas merupakan contoh yang paling populer.
Bukan hanya populer, keenam aplikasi di atas juga bisa diakses secara gratis alias tanpa dipungut biaya (tidak mengandung pembelian). Dengan aplikasi bluetooth, dijamin segala permasalahan pembaca tentang konektivitas bluetooth dapat terselesaikan.